Resep Nasi Uduk Sederhana Nikmat dan Harum

Resep Nasi Uduk Sederhana Nikmat dan Harum - Nasi uduk merupakan salah satu makanan yang pas di konsumsi pada pagi hari bersama keluarga tercinta. Namun saat ini nasi uduk juga sudah banyak di jajahkan di kampung - kampung di pagi hari dan juga ada pula yang menjajakannya pada malam hari. Nai uduk sendiri banyak ragam dan pariasinya, yaitu ada yang diberikan tahu, tempe soun dan masih banyak lagi lainnya. Nah, bagi para ibu - ibu yag mau membuatnya sendiri dirumah bisa ikuti resep yang kami berikan dibawah ini.

Resep Nasi Uduk Sederhana Nikmat
Resep Nasi Uduk Sederhana

Bahan membuat nasi uduk :

  1. Beras putih 300 gr
  2. Santan 500 ml
  3. Garam 1 sdt
  4. Cengkeh 2 biji
  5. Serai 1 batang
  6. Kayu manis 1,5 cm
  7. Daun salam 2 lembar
  8. Daun pandan 1 lembar

Cara membuat nasi uduk :

  1. Pertama, campurkan beras dengan semua bahan dan bumbu, kecuali daun pandan ya. Setelah itu masak sambil diaduk - aduk hingga santannya menyusut, setelah itu anda bisa mengangkatnya.
  2. Kedua, masukkan daun pandan kedalam air untuk memngukus, setelah itu pasang sekat da masukan nasi aonnya.Selanjutnya kukus sampai matang, kira - kira membutuhkan waktu kurang lebih dua puluh menit.
  3. Langkah ke tiga yaitu jika sudah matang, angkat dan sajikan nasi uduk degan lauk pauk favorit anda.
Itulah informasi resep cara membuat nasi uduk sederhana yang bisa anda buat dirumah dengan mudah. Semoga informasi diatas bisa bermanfaat. Ikuti terus informasi resep lainnya yang bisa anda buat sendiri dirumah.